Tas Lurik Jogja, Tren Baru Kawula Muda

0
1935

BERDESA.COM – Tas kulit asli, kulit sintetis dan berbahan Oscar, sudah biasa. Coba yang satu ini, tas lurik Jogja. Inilah tren baru yang layak anda coba. Berpadu dengan bahan lain aksentuasi lurik Jogja yang khas dengan garis-garis lurusnya itu bakal menciptakan tas yang unik karena mempertemukan bercorak tradisional dengan disain modern.

Tas lurik adalah tren baru yang kini mulai melanda para perempuan muda. Kini tas lurik dan beberapa aksesori yang lain mulai digandrungi kawula muda utamanya perempuan. Tas lurik seperti memecah kebekuan tren tas yang selalu identic dengan kulit , kulit sintetis dan bahan-bahan yang kaku lainnya. Tas lurik menjadi alternatif yang menarik karena bahannya sama sekali berbeda dengan umumnya tas perempuan. Lurik mewakili beberapa gairah sekaligus: unik, lunak, corak tradisional tetapi berdisain modern.

Sebelumnya lurik Jogja lebih dikenal sebagai kain yang lebih banyak digunakan sebagai busana resmi dan pakaian adat Jawa khususnya Yogyakarta dengan lurik Jogja-nya yang khas. Setelah bertahun-tahun identic dengan pakaian adat lurik kemudian mulai dilirik untuk dipakai sebagai pemberi warna utama beberapa disain pakaian modern, aksesori seperti tas kecil, tas laptop, dompet perempuan dan lain-lain. Kehadiran beragam disain produk yang baru ini juga memacu para pengrajin lurik untuk semakin memperkaya corak lurik agar keluar dari kesan yang identik dengan pakaian Jawa.

Baca Juga  Kerjasama Distributor Sembako Dan Manfaatnya Bagi Pemilik Toko

Yogyakarta adalah salahsatu pusat dari kain berusia ratusan tahun dan dikerjakan manual dengan cara tenun ini. Panggungharjo adalah salahsatu pusat lurik Jogja yang terus memproduksi. Lurik buatan warga di kampung-kampung di Kabupaten Bantul ini telah melanglang buana ke seluruh penjuru dunia karena seringkali dibeli para wisatawan asing yang berkunjung ke kota budaya.

Jangan kawatir, kini Anda tidak perlu ke Jogja untuk mendapatkan kain lurik Jogja nan legendaris ini. Cukup buka www.usahadesa.com dan deretan lurik dengan beragam warna dan motif bakal menyapa Anda dan menunggu Anda pinang. Ikuti prosedur jadi pembeli yang dirancang sederhana pada website ini dan Klik, maka lurik kesayangan akan mengetuk rumah Anda beberapa hari kemudian melalui pengiriman online.

Bahan lurik di Usahadesa.com memiliki tiga jenis ukuran yakni 200 cm X 110 cm, 200 cm x 100 cm dan 300 cm x 70 cm. Silakan pilih dan sesuaikan dengan kebutuhan rancang disain yang Anda inginkan, untuk pakaian, tas, dompet atau keperluan yang lain. Sulap penampilan Anda menjadi istimewa dengan kain lurik Jogja.(aryadji)

Baca Juga  Trik Sukses Menjalani Peluang Usaha Supplier Hotel

Foto: Berdesa.doc

Baca juga: Tampil Unik dengan Lurik Jogja

 

 

 

 

 

 

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here